Kotak verifikasi kata di komentar blog menurut saya lumayan menyulitkan pengunjung untuk berkomentar, karena apabila kata yang diketik salah terus menerus sehingga membuat pengunjung blog yang akan berkomentar tidak jadi berkomentar di blog anda. Saya juga tidak menggunakan Kotak Verifikasi di Komentar di blog ini agar pengunjung lebih mudah berkomentar di blog saya , tapi pasti semua orang berbeda pendapat dan itu hanya pendapat saya saja.
Cara Menghilangkan Kotak Verifikasi di Komentar menurut saya cukup mudah karena kita hanya tinggal menyentang satu kotak saja, dan tampilan verifikasi komentar begini :
Berikut ini Cara Menghilangkan Kotak Verifikasi di Komentar di blog seperti gambar diatas :
1. Login ke blogger.
2. Pergi ke setelan
3. Klik Pos dan Komentar
4. Tampilkan Verifikasi kata pilih "TIDAK"
5. Simpan Setelan
Begitulah
Cara Menghilangkan Kotak Verifikasi di Komentar mudah bukan ?? tentunya dong,
“Man Jadda Wajada” artinya "barang siapa yang bersungguh-sungguh pasti akan berhasil"
Semoga postingan ini bisa dimengerti dan bermanfaat ,Wassalamualaikum.